Gempa bumi guncang kota Lorca, Spanyol

Gempa bumi sekuat 5,3 pada skala Richter menumbangkan sejumlah gedung di dekat kota kecil Lorca di Spanyol selatan dan menewaskan paling tidak empat orang, kata pejabat setempat.


Gempa itu mengguncang di kedalaman 1 km, sekitar 120 arah selatan dari Alicante pada pukul 1850 waktu setempat, demikian dilaporkan oleh badan Survei Geologi AS.
Gambar-gambar di televisi menunjukkan petugas penyelamat sudah mendatangi jalan-jalan yang dipenuhi puing.
Walikota Lorca, Francisco Jodar, mengatakan kepada radio setempat bahwa keempat orang itu meninggal karena kejatuhan puing dan gedung yang runtuh.
Perdana Menteri Spanyol Jose Luis Rodriguez Zapatero sudah mengerahkan militer ke lokasi bencana.